SYAHDUNYA NUANSA RAMADHAN DENGAN DEKOR RUANGAN SEPERTI INI
Bentar lagi Ramadhan nih!
Ramadhan memang bulan yang dinanti nanti oleh umat muslim dari belahan dunia. Bagaimana tidak semua ibadah akan dilipatgandakan pada bulan ini.
Nah untuk menyambutnya berbagai tempat ibadah dan keramaian akan dipenuhi dekorasi dan ornament bernuansa islami. Namun kamu perlu mengetahui jenis ornament yang khas agar kamu bisa menghadirkan suasana Ramadhan yang semakin semarak. Berikut ini model ornament yang bisa kamu aplikasikan di ruangan kamu!
- Ornament kaligrafi
Bingung mendekor dinding kamu? Ornamen kaligrafi ini bisa jadi pilihanmu! Dengan menampilkan ornamen kutipan kalimat tayyibah, ayat Al Qur’an atau Asmaul Husna ini bisa memeriahkan dinding kamu yang kosong. Selain itu, pemasangan hiasan gaya islami ini bisa menjadi perantara kebaikan kamu karena membantu untuk berdzikir dan mengingat Allah. Dan bagi pembacanya juga mendapatkan pahala apabila membaca nya. insyaAllah
Hadirkan warna kontras ornamen motif kaligrafi ini dengan warna dinding kamu supaya memberikan kesan mewah dan elegan, seperti pada dinding interior ruang keluarga di rumah ini. Kamu bisa custom berbagai motif ornamen di Sinar Prima Indonesia atau dengan menghubungi 08113663166. Kami siap menghangatkan suasana rumah kamu.
2. Ornamen islami
Penggunaan ornament motif ini bisa dipasang di tempat keramaian seperti mall dan gedung. Dengan menonjolkan warna emas dan warna putih sebagai warna dekorasi mampu memberikan sentuhan modern dan memeriahkan nuansa Ramadhan pada ruangan ini.
Motif ini menggambarkan bintang segi delapan. Pada kekhalifahan Al-Andalus simbol bintang segi delapan ini digunakan untuk melambangkan kemakmuran Islam, bahkan terlihat di beberapa koin mereka yang tersebar hampir di keseluruhan Eropa.
3. Ornament geometris
Ornament dengan motif geometris ini sering dijumpai untuk pemakaian pagar, sketsel dan wall panel di masjid serta bangunan arsitek lainnya yang bernuansa islami. Ornament dengan motif ini mengambil dasar geometris yang bentuk dan garisnya berkesinambungan. Hal ini dikarenakan gambar yang menyerupai manusia dan hewan dianggap tabu dan tidak dianjurkan untuk dipakai pada tema nuansa islami.
Buat kamu yang ingin desain eksterior maupun interior bernuansa islami yang elegan, motif ini bisa banget buat suasana ruangan kamu serasa jadi ekslusif dan mewah loh. Pola yang modis juga dapat diaplikasikan pada berbagai tempat, tertarik? Kamu bisa mengkonsultasikan desain sesuai ruangan kamu dengan Sinar Prima Indonesia.
4. Bulan sabit dan Bintang
Ornamen khas satu ini memang identik dengan nuansa Ramadhan karena dianggap sebagai simbol islam.
Bulan mempunyai makna sebagai tanda awal bulan dan mengingatkan kaum muslim atas peristiwa hijriyah. Selain itu bulan juga dimaknai sebagai permulaan hari yang baru untuk menjadi lebih baik. Pada dinasti usmaniyah lambang bulan sabit disimbolkan untuk lambang kesultanan. Sedangkan motif bintang memiliki banyak makna. Bintang dengan 5 sudut menggambarkan 5 rukun islam yaitu: syahadat, sholat, zakat, puasa dan ibadah haji.
Dari berbagai filosofi diatas, ornamen motif bulan dan bintang sering digunakan untuk kegiatan islami. Kamu bisa menggunakan ornamen ini di ruang tamu hunian anda atau bisa dipakai di masjid. Aplikasi ornamen di sudut ruangan yang tepat akan membuat ruangan tampak lebih fresh dan membuat mata kamu melek.
5. Lentera Ramadhan
Ornamen ini paling sering kita dijumpai sebagai aksesoris dan pernik dekorasi saat Ramadhan. Penggunaan nya yang fleksibel dan gak ribet menjadi jawaban yang tepat untuk dijadikan hiasan display dimanapun. Penggunaan lentera ini telah menyebar hampir di seluruh negara muslim, terutama di Timur Tengah. Dan sekarang banyak dijumpai di banyak tempat sepertu mall, hotel, komplek rumah dan masjid.
Mau tau lebih lanjut atau mungkin mau konsultasi sesuai dengan budget kamu? Tim Sinar Prima Indonesia bisa bantu loh! Kini pesan ornament bisa langsung konsultasi dengan pakarnya. Langsung aja ya hubungi 08113663166